Friday, December 16, 2011

"Jangan jadi Kacang yang Lupa Kulitnya!!!"

"Jangan jadi Kacang yang Lupa Kulitnya!!!"
Apa ya maksudnya,,,buanglah kulit kacang ke tempat sampah kali ya!!
 Apapun maksudnya tapi penomena ini banyak terjadi di sekitar kita tak terkeculi di Facebook,,Oopss maaf saya tak bermaksud menyinggung siapapun!!

 Yang saya maksud tentang "kacang lupa kulitnya" di dalam note ini ialah orang yang terpaksa kehilangan account facebook-nya karena sengaja atau tidak telah meremehkan/melupakan jasa alamat e-mail atau nomber handphone yang ia gunakan untuk mendaftar suatu account facebook.(yang merasa jangan marah ya,cukup tersenyum saja,he,,he,,).
  Sebelum kita mendaftar untuk mendapat sebuah account facebook,kita dipinta oleh sistem untuk memasukan hal yang penting yaitu alamat e-mail atau nomber handphone yang sah(karena kolom yang lain kita bisa isi dengan mengarang),kita pun sibuk bikin alamat e-mail,ada yang pake yahoo,gmail,hotmail dan sebagainya ataupun kita langsung saja memasukan no handphone yang kita punya,maka cukuplah syarat pendaftaran.
  Langkah pertama yang facebook lakukan terhadap sebuah alamat e-mail atau nomber handphone yang kita pakai untuk mendaftar account facebook tadi adalah mengirimkan sebuah pesan yang gunanya agar sistem facebook bisa mengetahui kalau alamat e-mail atau nomber handphone itu sah dan masih biasa diakses,kalau kita mengesahkannya maka sempurnalah sebuah pendaftaran account facebook.
 Langkah seterusnya yang sistem facebook lakukan ialah mengatarkan setiap pemberitahuan tentang apa saja yang terjadi dalam account facebook kita ke alamat e-mail atau nomber handphone kita gunakan tadi waktu mendaftar.
  Facebook memang mengasyikan,,sampai bikin orang lupa waktu,lupa makan,bikin yang punya nya juga lupa untuk membaca ataupun sekedar membuka e-mail,atau tidak sengaja mengganti nomber handphone yang telah berjasa melahirkan account facebook.
 Ingat,alamat e-mail atau nomber handphone juga ada umurnya,alamat email akan di non-aktifkan oleh penyedia layanan seperti yahoo atau yang lainnya jika kita tidak menggunakan/membuka e-mail itu dalam jangka yang lama karena penyedia layanan menyangka alamat e-mail itu tidak digunakan lagi,dan nomber handphone juga paling lama 3 bulan bisa hidup tanpa diisi ulang.
 ketika anda ingin mempunyai sebuan account facebook,anda bersusah payah membuat account e-mail,tapi setelah account facebook itu anda dapatkan,andapun melupakan dan menganggap tidak penting account e-mail itu lagi,padahal dialah yang paling berjasa dan telah ikut memberi jalan untuk anda mendapatkan sebuan account facebook,,(kalau account e-mail punya hati dan perasaan,mungkin dia akan sakit hati,menangis dan menjerit dalam batinnya,,kayak manuasia kali,,he,,he,,)
 Hati-hati jika anda mendapat pemberitahuan "silahkan konfirmasi ulang alamat e-mail anda"(biasanya berada di bagian atas layar monitor pada facebook anda),itu artinya alamat e-mail anda sudah mulai menolak pemberitahuan yang sistem facebook antarkan,maka segeralah kofirmasi ulang alamat e-mail anda.sebelum datang pemberitahuan berikutnya yaitu kurang lebih seperti ini "kami tidak dapat mengakses alamat e-mail anda,silahkan masukan alamat e-mail yang baru"(juga berada di tempat yang sama yaitu sebelah atas layar facebook anda),maka berdo'alah semoga alamat e-mail anda belum di non-aktifkan,maka segeralah anda check e-mail anda apa kah masih hidup atau sudah di non-aktifkan,segeralah kofirmasi ulang jika anda masih bisa mengakses e-mail anda jika e-mail anda sudah dinon-aktifkan maka segeralah buat alamat e-mail yang baru dan ganti alamat e-mail untuk menggantikannya sekiranya anda masih sayang sama account facebook anda.
 Untuk menghindari account e-mail di non-aktifkan,maka bukalah e-mail anda sekurang-kurangnya seminggu sekali,walaupun anda tidak membaca apa-apa didalamanya tapi dengan anda membukanya,itu sedah cukup untuk memberi tahu pada penyedia layanan e-mail bahwa anda masih menggunakan account e-mail tersebut.
 Ada beberapa hal yang penting dalam account e-mail yaitu password e-mail dan yang lebih penting adalah jawaban kata rahasia(jangan sampai lupa),anda bisa mendapatkan password e-mail yang baru dengan mudah sekiranya anda lupa,hanya dengan menjawab pertanyaan rahasia account e-mail anda.Jangan gunakan jawaban dengan kata-kata yang ada di facebook,seperti kota asal,makanan.music,atau buku kegemaran anda untuk menjawab kata rahasia dalam account e-mail anda,karena account e-mail anda akan mudah dijebol oleh orang yang tidak bertanggung jawab.(untuk Gmail,terkadang membutuhkan nomber handphone untuk me-reset password Gmail,sekiranya anda memasukan nomber handphone tersebut saat mendaftar di Gmail).
 Jangan berikan alamat e-mail+password(yang jadi alamat e-mail facebook) anda kepada orang yang anda tidak percayai,karena itu sama saja anda memberika account facebbok anda kepadanya,karena dengan hanya membaca inbox e-mail anda,itu sudah cukup bagi seseorang itu untuk mengetahui apa-apa yang terjadi di dalam facebook anda,baik itu komentar ataupun pesan inbox anda,bahkan orang itu bisa mengambil alih account facebook anda kapan saja dengan me-reset password account facebook anda.

Mohon maaf jika ada salah kata dan penulisan.
Note ini dibuat hanya untuk saling mengingatkan,dan semoga bermanfaat bagi sahabat semua,,Amiin!!

No comments:

Post a Comment